TIM LOMBA DESA TINGKAT KABUPATEN DIGUYUR HUJAN SEHARIAN
Pampang 10 Maret 2020 13:09:48 WIB
Bertepatan pada hari senin tanggal Sembilan di bulan Maret tahun dua ribu dua puluh, dilaksanakan penilaian lomba desa tingkat Kabupaten Gunungkidul. Desa Pampang sebagai desa yang mewakili kecamatan Paliyan mendapatkan giliran untuk di kunjungi tim lomba desa tingkat Kabupaten Gunungkidul. Rombongan Tim di pimpin langsung oleh wakil Bupati Gunungkidul Dr Himawan Wahyudi. Setibanya di desa Pampang tim disambut dengan hujan yang turun cukup deras. Rombongan tim singgah sebentar di Padukuhan Polaman untuk melaksanakan penilaian sebagai salah satu Padukuhan sampel di desa Pampang. Kedatangan rombongan penilai disambut dengan kesenian tradisional gejog lesung.
Selesai dari padukuhan Pampang rombongan tim penilai menuju ke wilayah argro wisata dan taman konservasi burung. Tim melepaskan berbagai jenis burung agar bisa berkembang di area konservasi di desa Pampang di tengah bulak utara padukuahan pampang, untuk selanjutnya menuju ke Camping ground. Disinilah kemudian Ketua tim Rombongan Bapak Sujoko, S.Sos sekaligus meresemikan Camping Ground yang ada di desa Pampang, hujan yang mengguyur tidaklah mengurangi kehikmatan peresmian camping ground. Beliau sangat berharap dengan diresmikan camping ground ini ke depanya bisa di manfaatkan untuk berbagai kepentingan baik pendidikan kebudayaan, olah raga dan lain-lain
Selesai peresmian camping ground kemudian rombongan tim menuju ke padukuhan kedungdowo kulon yang juga merupakan padukuhan sempel, selanjutnya menuju taman Bendowo, dan selanjutnya menuju ke rumah jamu” Pandowo” yang berada di padukuhan Kedungdowo wetan, di sini tim disuguhkan dengan berbagai jamu tradisional yang di produksi di rumah jamu pandowo.
Setelah isoma barulah kegiatan penilain lomba di lanjutkan dengan mengecek administrasi desa dan lembaga desa. Selesai penilaian administrasi kemudian di lanjutkan dengan acara ceremonial yang di pandu oleh kang Yitno. Dalam paparanya kepala desa Pampang Iswandi,SE banyak menyampaikan tentang berbagai program yang telah dilaksankan oleh pemerintah desa Pampang periode dua tahun yang lalu baik di bidang pemerintahan, pembangunan, sosial dan budaya, pendidikan, kesehatan, Pariwisata dan lain-lain.
Dalam Sambutannya Wakil Bupati Gunungkidul, Dr. Himawan Wahyudi mengapresiasi salah satu kegiatan yang dilakasankan pemerintah desa Pampang yaitu kegiatan Jum’at berkah. Kegiatan ini sangatlah mulia, karena lewat kegiatan ini pemerintah desa bisa saling bersilahturahmi dengan warga masyarakat secara langsung, kegiatan ini juga sudah dilaksanakan oleh Pemerintah Kabupaten Gunung kidul dengan melibatkan berbagai OPD yang ada.
Beliau mencontohkan bahwa ada berbagai cara untuk mengurangi berbagai tekanan di masyarakat bawah kususnya bagi mereka yang kurang beruntung, adanya kasus bunuh diri yang masih tinggi di masyarakat kabupaten Gunungkidul menunjukan belum berhasilnya pembangunan yang ada di Kabupaten Gunungkidul. Oleh karena itu kegiatan ini perlu untuk ditingkatkan di masa –masa yang akan datang dan bisa melibatkan langsung dengan OPD yang ada.
Formulir Penulisan Komentar
Pencarian
Komentar Terkini
Statistik Kunjungan
Hari ini | |
Kemarin | |
Pengunjung |
- PERATURAN KALURAHAN PAMPANG NOMOR 1 TAHUN 2024 TENTANG LPJ APBKAL 2023
- Pendaftaran Pantarlih Pemilukada 2024 dibuka
- Sosialisasi Penjaringan Rampung, Tanggal 10 Juni Pendaftaran Calon Dukuh Dibuka
- KALURAHAN PAMPANG BUKA LOWONGAN DUKUH KEDUNGDOWO WETAN
- Pak Domo Purna Tugas Setelah 21 Tahun Pimpin Kedungdowo Wetan
- Pembagian CBP Beras Periode Bulan April dan Mei berlangsung lancar
- Penyaluran BLT-DD Bulan Mei Berjalan Lancar