LAPORAN PERTANGGUNGJAWABAN BUMDES MEKAR WANGI 2022
kalurahanpampang 10 April 2023 10:57:07 WIB
(Desapampang.gunungkidulkab.go.id) Minggu 19 Maret 2023, Musyawarah Kalurahan BUMKal Mekar Wangi sedikit terlambat melaksanakan kegiatan RAT dan pertanggung jawaban di Tahun 2022, namun pada bulan desember awal sebenarnya BUMKal Mekar Wangi sudah melaksanakan Pra Musyawarah dengan semua Unit-unitnya, sekaligus menyampaikan informasi agar menyiapkan laporannya pada masing-masing unit.
Keterlambatan pelaksanaan Laporan pertanggungjawaban ini bukan karena alasan kurang komunikasi, melainkan kesibukan dipemerintah Kalurahan dengan berbagai laporan juga harus diselesaikan. Laporan pertanggungjawaban BUMDes mekar wangi juga tak kalah pentingnya, akhirnya pada Bulan ke-3 dan juga di minggu ke-3 baru bisa terealisasi Laporan pertanggungjawaban ini, karena jika rapat ini tak dilaksanakan tentu saja akan menyalahi aturan perundangan yang ada, UU No.6 Tahun 2014 tentang Kalurahan. Pelaporan pertanggungjawaban ini adalah wujud tanggungnjawab dari pengelola BUMDes dalam mengemban amanah menjalankan usaha-usahanya dalam satu tahun secara rutin, dimana pada tahun 2022 BUMKal mekar wangi dalam mengembangkan usahanya telah menginjak tahun ke-5, Tepatnya 23 Desember 2016 silam BUMKal “ MEKAR WANGI” didirikan dan membentuk unit-unut usahanya.
Undangan peserta RAT dalam pertanggungjawaban laporan Bumkal mekar wangi 2022 mencapai 85 orang, peserta yang bisa hadir mencapai 51 orang,Pengurus unit, pengelola BumKal, pemerintah desa, Rw dan Rt, serta beberapa tokoh masyarakat. Acara yang di laksanakan di ruang aula rapat Kalurahan pada pukul 12.30 WIB, Peserta yang hadir sudah memenuhi untuk melaksanakan rapat, maka oleh Direktur BUMKal acara segera dimulai.
Hingga saat ini BUMKal mekar wangi telah memiliki 5 Unit usaha yaitu:
- SPAM wana Tirta/ Spamdes
- Simpan Pinjam
- Ekowisata
- Bank sampah
- Pasar Pon
Namu secara provit baru ada satu unit yang paling berhasil dalam memberikan tambahan PADes yiatu Spamdes Wana Tirta dan yang kedua simpan Pinjam, ekowisata belum begitu banyak memberi kontribusi provit, namun masih dalam mengedukasi masyarakat. BUMKal mekar wangi pada Laporan Pertanggung jawaban 2022 dengan membukukan laba sebesar Rp.29.107.200, dengan pendapatan RP.55.730.200 dan biaya yang dikeluarkan sebesar Rp.26.623.000.
BUMKal Mekar Wangi pada tahun 2022 juga menjadi sedikit berbeda karena semua pengurus dan pengelola mendapatkan seragam batik, sehingga pada Rapat ini nuansanya begitu berbeda.
Formulir Penulisan Komentar
Pencarian
Komentar Terkini
Statistik Kunjungan
Hari ini | |
Kemarin | |
Pengunjung |
- PERATURAN KALURAHAN PAMPANG NOMOR 1 TAHUN 2024 TENTANG LPJ APBKAL 2023
- Pendaftaran Pantarlih Pemilukada 2024 dibuka
- Sosialisasi Penjaringan Rampung, Tanggal 10 Juni Pendaftaran Calon Dukuh Dibuka
- KALURAHAN PAMPANG BUKA LOWONGAN DUKUH KEDUNGDOWO WETAN
- Pak Domo Purna Tugas Setelah 21 Tahun Pimpin Kedungdowo Wetan
- Pembagian CBP Beras Periode Bulan April dan Mei berlangsung lancar
- Penyaluran BLT-DD Bulan Mei Berjalan Lancar