MENDEKATI LEBARAN KALURAHAN PAMPANG SALURKAN BLT-DD 2024 TAHAP PERTAMA

kalurahanpampang 28 Maret 2024 11:55:32 WIB

Pampang, 28 Maret 2024 bertempat di ruang rapat Balai Kalurahan Pampang, dilaksanakan penyaluran Bantuan Langsung Tunai yang bersumber dari Dana Desa Tahun 2024 (BLT DD) tahap pertama. Penyaluran tahap pertama BLT DD 2024 diberikan untuk 3 (tiga) bulan yaitu Januari, Februari, dan Maret. Penerima bantuan atau KPM pada program BLT DD 2024 di Kalurahan Pampang berjumalh 23 KPM yang tersebar dari 5 (lima) Padukuhan di Kalurahan Pampang.

Penyaluran BLT DD tahap pertama kali ini dibuka langsung oleh Lurah Pampang, Bapak Saiful Khohar yang memberikan sambutan dan berpesan agar bantuan yang diterima oleh KPM dipergunakan dengan bijak. Momen penyaluran BLT DD 2024 pada kesempatan ini bertepatan dengan Bulan Puasa dan mendekati Hari Raya Idul Fitri, sehingga harga-harga kebutuhan pokok relatif mengalami kenaikan, diharapkan dengan disalurkannya BLT DD pada kesempatan ini mampu mengurangi beban KPM dalam membeli kebutuhan pokok mendekati hari raya.
Penyaluran BLT DD yang dimulai tepat pukul 09.30 WIB ini juga didampingi oleh unsur Bhabinsa dan Bhabinkamtibnas Kalurahan Pampang, dan penyaluran selesai dilakasanakan pada pukul 10.40 WIB yang prosesnya berjalan lancar dan tertib karena para KPM sudah mempersiapkan syarat-syarat pengambilan BLT DD ini dengan lengkap sebelumnya sehingga proses penyaluran menjadi cepat.
Salah satu KPM BLT DD menuturkan bahwa bantuan BLT DD ini sangat membantu dan bersyukur sekali karena selama ini ia belum pernah menerima bantuan apapun baik dari PKH maupun CBP Beras.

Kuwadi selaku pelaksana kegiatan dalam BLT DD 2024 menjelaskan bahwa program BLT DD memang disasar untuk warga yang belum menerima bantuan dari pemerintah dan warga tersebut memang Keluarga kurang mampu, Kuwadi juga berharap agar penggunaan dana BLT DD ini mampu membantu KPM dalam memenuhi kebutuhan pokok mereka.

Belum ada komentar atas artikel ini, silakan tuliskan dalam formulir berikut ini

Formulir Penulisan Komentar

Nama
Alamat e-mail
Kode Keamanan
Komentar
 

Pencarian

Komentar Terkini

Media Sosial

FacebookTwitterGoogle PlussYoutubeInstagram

Statistik Kunjungan

Hari ini
Kemarin
Pengunjung

TERJEMAHAN

CEK KTP

Silahkan Masukan NIK anda, Untuk melakukan Cek E-KTP Anda